Rabu, 27 Juli 2011

Jilbab Gaul...


(Sumber: www.syariahonline.com)

Pertanyaan:

Assalamualaikum wr. wb.

Bapak ustad yang terhormat,
1. Bolehkah saya menggunakan fasilitas perusahaan (telepon, motor, dll) untuk kepentingan pribadi.
2. Bolehkan saya memakai jilbab dengan gaya gaul (celana jeans agak ketat, baju lumayan ketat, jilbab menutup kepala cuma saya sengaja melihatkan anting-anting dan leher tidak tertutup.
Tolong pak ustad jawabanya (kurang paham terhadap hukum islam)

Wassalamualaikum wr.wb
Dini
Goldfracn


Jawaban:

Assalamu `alaikum Warahmatullahi Wabaraktuh
Alhamdulillahi rabbil `alamin, washshalatu wassalamu `ala sayyidil mursalin, wa ba`du,

1. Anda boleh menggunakan fasilitas perusahaan untuk kepentingan pribadi sepanjang hal itu secara umum dibenarkan atau diizinkan oleh pihak perusahaan.
Ada beberapa perusahaan yang memang memberikan kelonggaran dalam pemakaian fasilitas ini selama masih dalam batas ambang kewajarannya. Dan itu menjadi hak karyawan yang dibenarkan meski tidak tertulis.
Tetapi kalau ada aturan yang tegas melarang penggunaannya, sebaiknya Anda berhati-hati dari menggunakan sesuatu yang bukan hak Anda.

2. Dari pada sama sekali terbuka, jilbab gaul itu sudah lebih lumayan. Benarkan? Minimal sudah ada niat untuk berjilbab meski mungkin masih bisa disempurnakan lagi. Dan pada hakikatnya niat itu yang paling penting sebelum bertindak. Jadi barangkali ada sebagian kalangan yang melecehkan wanita yang pakai jilbab tapi masih belum memenuhi syarat. Menurut hemat kami, setiap orang pastilah membutuhkan proses untuk sampai kepada taraf sempurna. Termasuk dalam hal berpakaian Islami yang ideal.

Sebab proses perubahan dari busana kantoran yang cenderung tampil seksi, terlihat betis, lekuk tubuh dan seronok menjadi pakai jilbab dan menutup aurat bukanlah hal yang terlalu mudah dilakukan oleh setiap orang. Paling tidak, seseorang butuh niat kuat untuk itu. Padahal, yang namanya penampilan bagi seorang wanita adalah hal yang sangat mutlak pentingnya.

Maka tidak ada salahnya kita beri kesempatan kepada para wanita untuk melakukan proses perubahan secara perlahan namun pasti dalam urusan pakaiannya. Sampai pada titik dimana kesadaran itu datang dengan penuh dan jilbabnya sempurna. Tertutp rapat, tidak membentuk lekuk tubuh, tidak tipis transparan, tidak menyerupai pakaian laki-laki dan tentu saja tidak mengundang syahwat dengan penampilan dan aroma mencolok. Dan yang penting, tidak melenggak lenggok seperti yang digambarkan oleh Rasulullah SAW tentang penghuni neraka.

Setiap kita butuh proses. Dan proses itu adalah sebuah pergerakan dari jahiliyah kepada Islam. Berbahagialah mereka yang terus berjalan bersama proses itu. Dan alangkah sedihnya melihat mereka yang berhenti di tengah jalan, mandek dan mogok dalam proses itu.

Hadaanallahu Wa Iyyakum Ajma`in, Wallahu A`lam Bish-shawab,
Wassalamu `Alaikum Warahmatullahi Wa Barakatuh.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Welcome to Al-Ausath Digital Network and Enjoy it!!!

DOWNLOAD MARS NIHAIE 2010

Wah skarang niha'i 2010 ada Mars nya & Videonya.. yang mau bisa di download disini lo??? belom tau kan?? tinggal klik bagi yang mau download yang gak ya gak usah gak papa, tapi bagus lo, klo di dengerin tu bikin terkenang ma pondok juga ma temen temn ntar klo kita pas Niha'i.... nie link Downloadnya:
Download Mars Nihai 2010 (Inspirasi Tertindaz)
klo ini link untuk Download Videonya:
Download Videonya